Blue Fire Pointer

Sabtu, 27 September 2014

Outbond Manajemen Informatika


27 September 2014, Himpunan Mahasiswa Jurusan Manajemen Informatika mengadakan kegiatan outbond yang berlokasi di Taman Wisata Purbakala. Tujuan dari kegiatan tersebut adalah melatih kekompakkan antar tim serta menanamkan rasa kekeluargaan sesama mahasiswa jurusan Manajemen Informatika pada khususnya. Disana kami terbagi menjadi beberapa tim yang tidak saling kenal sebelumnya. 



Masing-masing tim terdiri dari 12-15 peserta. Diawal sebelum solat Dzuhur kami masuk di Games awal yaitu Menebak kata yang telah disiapkan oleh panitia dan saat menjawabnya kaki harus dimasukkan kedalam wadah yang berisikan air es. Setelah itu dilanjutkan dengan mempersiapkan yel-yel dan disambung dengan makan siang.



Setelah Dzuhur setiap Tim harus mempunyai yel-yel yang akan dibawakan ketika sampai pada pos untuk mengikuti kegiatan lomba . Games pada masing-masing pos, yaitu pada pos pertama peserta diberi tantangan untuk memindahkan karet melalu pipet yang diletakkan dimulut antar peserta. Peserta yang berhasil mengumpulakan karet terbanyak dalam waktu yang telah ditentukan dinyatakan sebagai pemenang dan berhak lanjut ke pos 2. 


Tantangan dipos kedua yaitu peserta diminta melalui line yang telah dibentuk sedemikian rupa dengan mata tertutup yang hanya akan berjalan jika diberi aba-aba dari pemimpin tim. Lintasan terapi dinilai sebagai pemenang. 



Dipos ketiga,peserta diminta untuk menjaga serta membawa lilin pada jarak yang telah ditentukan dengan tantangan mereka akan disiram oleh seseorang disekelilignya. Tugas ketua tim di pos ini yaitu mengatur siasat bagaimanapun lilin yang dibawa tidak boleh padam. 



Lanjut kepos 4, tantangannya adalah pesera duduk berbanjar dengan saling mengoper tepung dari peserta terdepan hingga peserta paling belakang dengan catatan harus melalui kepala. Hasil tepung yang dikumpulkan paling banyak dicatat sebagai pemenang. Itulah kegiatan outbond Informatic’s Management Department of Polsri 2014.







Tidak ada komentar:

Posting Komentar